Pemkab HST Anggarkan Rp10 Miliar Sektor Pertanian

Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) memperkuat sektor pertanian dengan mengalokasikan dana Rp10 miliar pada APBD 2017. Dana tersebut dianggarkan dalam rangka pengembangan produk pertanian serta peningkatan produksi padi. Untuk program yang dikembangkan disesuaikan dengan potensi dan kebutuhan riil para petani.

Bupati HST H Abdul Latif didampingi Kepala Dinas Pertanian, Perkebunan dan Penyuluhan HST Zainuddin mengatakan pertanian menjadi sektor andalan dalam pencapaian keberhasilan pembangunan perekonomian di HST, karena 80 % lebih masyarakatnya hidup dari sektor pertanian.

Saat menghadiri syukuran panen raya padi dan percepatan tanam IP 200 di lahan persawahan kelompok tani Pelita Maju desa Paya Kecamatan Batang Alai Selatan, Bupati HST  mempersilahkan para petani untuk memberikan masukan, baik itu perbaikan, kelemahan dan kendala apa saja yang dihadapi oleh petani di lapangan. Selengkapnya

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of