Pemkab Tanbu menggelontorkan anggaran dana jumbo kepada Dinas PUPR. Tahun 2018 ini, dana yang direalisasikan sekitar Rp161 miliar, atau naik sekitar Rp18 miliar dibandingkan anggaran tahun 2017 yang hanya Rp143 miliar.
Kepala Dinas PUPR Tanbu Roy Rizali Anwar MT menjelaskan kenaikan anggaran tersebut berasal dari Dana Alokasi Khusus (DAK) sebesar Rp55 miliar, lebih besar dibandingkan DAK tahun 2017 yang hanya Rp48 miliar. Dia merincikan, kenaikan anggaran untuk jalan sebesar Rp34 miliar, sementara tahun sebelumnya hanya Rp29 miliar. Untuk anggaran irigasi juga mengalami kenaikan tahun ini. Begitu juga air minum, namun tidak terlalu signifikan.
Roy melanjutkan, untuk penerangan jalan umum (PJU) di Tanah Bumbu akan tetap diprioritaskan, mulai jalan Sepunggur-jalan Lingkar Batulicin sampai jalan lingkar tanah merah ke arah rencana pembangunan jembatan Kotabaru. Anggarannya disiapkan sebesar Rp11 miliar yang dikerjakan secara tahun jamak. Pengaspalan jalan di Pantai Angsana juga akan dikerjakan tahun ini, melanjutkan pengaspalan jalan yang dilakukan tahun 2017 sepanjang 2 KM.
Dinas PUPR Tanbu juga akan melanjutkan pembangunan instalasi pengolahan air minum yang bersumber dari dana DAK sebesar Rp28 miliar dan menambah pipa distribusi dari Kecamatan Karang Bintang sampai ke Kelurahan Gunung Tinggi serta dari pipa distribusi Desa Sarigadung sampai ke Desa Gunung Besar Rp18 miliar. Selanjutnya
Leave a Reply