Upacara Memperingati Hari Ibu ke-89 Tahun 2017

BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan melaksanakan upacara bendera memperingati Hari Ibu ke-89 Tahun 2017 pada hari Jumat 22 Desember 2017 bertempat di Halaman Kantor Perwakilan. Bertindak sebagai inspektur Upacara Kepala Sekretariat Perwakilan Setyo Esti Agustini dengan Komandan Upacara Intan Johan Pramesti (Ketua Tim Yunior).

Peringatan Hari Ibu setiap tahunnya diselenggarakan untuk mengenang dan menghargai perjuangan kaum perempuan Indonesia yang telah berjuang bersama-sama kaum laki-laki dalam merebut kemerdekaan dan berjuang untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Tekad dan semangat perjuangan kaum perempuan Indonesia tersebut dideklarasikan pertama kali dalam Kongres Perempuan Indonesia pada tanggal 22 Desember 1928 di Yogyakarta. Peringatan Hari Ibu ke-89 Tahun 2017 mengangkat tema “Perempuan Berdaya, Indonesia Jaya”.

Dalam sambutan yang dibacakan oleh inspektur upacara, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yembise menyatakan bahwa Peringatan Hari Ibu memiliki arti penting sebagai upaya mewariskan nilai-nilai luhur dan semangat perjuangan yang terkandung dalam sejarah perjuangan kaum perempuan Indonesia untuk bersama-sama melanjutkan dan mengisi pembangunan dengan dilandasi semangat persatuan dan kesatuan. Momentum Hari Ibu juga dijadikan sebagai refleksi dan renungan tentang berbagai upaya yang telah dilakukan dalam rangka memajukan pergerakan perempuan di semua bidang pembangunan.

Diakhir sambutannya mengajak kepada seluruh perempuan untuk maju terus, mampu menjadi sosok yang mandiri, kreatif, inovatif, percaya diri, dan meningkatkan kualitas dan kapabilitas dirinya, sehingga bersama laki-laki menjadi kekuatan yang besar dalam membangun keluarga, masyarakat dan bangsa. Selamat Hari Ibu ke-89 bagi kita semua.

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of