Catatan Berita: Meski Pandemi, PAD Banjarmasin Tertinggi Se-Indonesia

Pemerintah Pusat mengapresiasi Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Banjarmasin yang dinilai stabil meski masih dalam masa pandemi Covid-19.

Kepala Badan Keuangan Daerah (Bakeuda) Kota Banjarmasin, Subhan Nor Yaumil mengungkapkan, bahwa Banjarmasin sebelumnya menargetkan PAD 2020 sebesar Rp367 miliar. Namun setelah beberapa kali dilakukan realokasi, targetnya pun diturunkan menjadi Rp254 miliar lebih.

Menurutnya, untuk mengoptimalisasi pendapatan pajak di Banjarmasin, ada sejumlah sektor pajak yang dimaksimalkan dan akhirnya mampu menutupi sektor pajak hotel dan hiburan yang mengalami penurunan akibat pandemi Covid-19.

Sektor pajak yang dimaksimalkan tersebut yakni pajak reklame, yang realisasinya sudah hampir Rp2 miliar lebih. Hingga Juli lalu dari target menyesuaikan menjadi Rp3,25 miliar. Kemudian sektor pajak Penerangan Jalan Umum (PJU) yang realisasinya sudah mencapai Rp26,5 miliar dan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) sebesar Rp16,6 miliar.

“Jika dikatakan mengalami penurunan pastilah ada, tapi tidak terlalu terjun bebas. Semoga sampai Desember nanti bisa terpenuhi yang ditargetkan,” jelasnya.

Selengkapnya

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of