BPK RI Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan melaksanakan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila pada hari Jumat, 01 Oktober 2010. Upacara yang dimulai pada pukul 08.00 WITA ini, bertempat di Halaman Kantor BPK RI Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan diikuti oleh seluruh pegawai Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan. Upacara ini bertemakan ” MELALUI PERINGATAN HARI KESAKTIAN PANCASILA KITA PERKOKOH JATI DIRI DAN KARAKTER BANGSA”.
Peringatan hari Kesaktian Pancasila ini dipimpin oleh A.M. Bagus Pantja Putra Djaja, S.E., M.Si., Ak. selaku inspektur upacara, M. Rizal Assiddiqie, SE., MM., Ak. selaku komandan upacara, pembaca naskah Pancasila adalah Ade Rakhmawan, pembaca naskah pembukaan UUD 1945 adalah Fitriyadi, S.sos. dan pembaca naskah ikrar adalah Agung Setyaji, SP. Upacara ini diakhiri dengan pembacaan doa oleh Muhammad Hasan Basri.
Leave a Reply