Rencana Strategis BPK 2020 – 2024

Renstra BPK 2020–2024 merupakan dokumen awal dalam tahapan perencanaan strategis BPK untuk periode tahun 2020–2024 sebagai kelanjutan Renstra BPK periode sebelumnya. Periode penyusunan Renstra BPK 2020–2024 ini menyesuaikan dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) untuk memudahkan dalam penyusunan arah kebijakan pemeriksaan dan tata kelola organisasi selama lima tahun ke depan dengan menyelaraskan agenda pembangunan nasional dan merespon dampak bencana pandemi COVID-19. Hal ini merupakan langkah BPK agar hasil pemeriksaan BPK nantinya dapat bermanfaat untuk pengambilan keputusan oleh lembaga perwakilan, pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya dalam rangka mencapai tujuan negara.

Renstra BPK 2020–2024 disusun dengan melibatkan seluruh jajaran di lingkungan BPK. Oleh karena itu, keberhasilan dari Renstra BPK ini ditentukan oleh peran aktif dari seluruh jajaran di lingkungan BPK untuk mengimplementasikannya dan mencapai visi, misi, tujuan, sasaran strategis serta target-target pengukurannya.

BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan hingga saat ini berupaya mendorong akuntabilitas keuangan daerah dengan menjaga standar pemeriksaan, menjunjung tinggi kode etik, meningkatkan profesionalisme, melakukan pengendalian mutu dan menjalin sinergi yang baik dengan pihak Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) dan Instansi Penegak Hukum (IPH).

Saat ini perhatian pemangku kepentingan BPK, baik dari lembaga perwakilan, pemerintah maupun masyarakat umum terhadap hasil pemeriksaan BPK semakin meningkat. Banyak pihak yang menantikan dan memperhatikan Opini BPK atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD). Banyak hasil Pemeriksaan Keuangan, Pemeriksaan Kinerja dan Pemeriksaan Dengan Tujuan Tertentu (PDTT)/Investigatif BPK menjadi referensi publik dan kondisi tersebut menjadi motivasi dalam penguatan semangat BPK guna meningkatkan kinerja yang lebih baik, sehingga paradigma pemeriksaan yang semula hanya merupakan suatu “keharusan” menjadi suatu “kebutuhan”.

Renstra BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan diharapkan dapat menjadi pedoman bagi para pelaksana di satuan unit kerja BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan dalam bersinergi melaksanakan tugasnya melalui kerjasama dan komunikasi yang efektif dari seluruh tugas-tugas yang diemban dan dipercayakan kepada kita semua.

Renstra BPK 2020-2024

 

Renstra BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan 2020-2024