PENGAMBILAN SUMPAH / JANJI PNS TAHUN 2020 DI BPK PERWAKILAN PROVINSI KALIMANTAN SELATAN

Banjarbaru – Jumat 21 Februari 2020 bertempat di Aula Kantor BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan melaksanakan acara Pengambilan Sumpah/Janji Pegawai Negeri Sipil (PNS) Tahun 2020 yang dipimpin langsung oleh Kepala Perwakilan, Tornanda Syaifullah. Pengambilan sumpah dilakukan kepada 18 orang CPNS didampingi oleh Rohaniwan serta disaksikan oleh Pejabat Struktural, Pejabat Fungsional, dan seluruh pegawai di lingkungan BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan.

Pengambilan sumpah PNS merupakan sebuah ikrar dalam melaksanakan tugas dan pada hakikatnya merupakan kesanggupan untuk menaati segala peraturan yang berlaku dan dilaksanakan setelah kurang lebih satu tahun mengikuti program diklat dan menjalani masa percobaan sebagai CPNS.

Dalam sambutannya, Kepala Perwakilan membacakan Sambutan Sekretaris Jenderal, Bahtiar Arif. Beliau berpesan dan menaruh harapan kepada seluruh PNS yang baru disumpah agar dapat memberikan kontribusi terbaik kepada BPK untuk tahun-tahun yang akan datang, serta terus menjaga nilai-nilai dasar BPK integritas, independensi, dan profesionalisme agar terhindar dari melakukan hal yang dapat mencederai kredibilitas pribadi dan instansi, serta merugikan negara. Tidak lupa pula disampaikan mengenai terbitnya UU Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara yang telah membawa perubahan dalam kehidupan karier PNS. Selama ini karier sebagai PNS dianggap sebagai “Zona Nyaman (Comfort Zone)”, namun dengan lahirnya undang-undang tersebut, karier PNS menjadi “Zona Kompetitif (Competitive Zone)” sehingga akan dicapai kinerja lembaga yang kualitasnya terus meningkat karena adanya kompetisi pegawai yang sehat dalam menunjukkan kinerja yang terbaik.

Di akhir sambutannya, Sekretaris Jenderal mengucapkan selamat bergabung secara penuh sebagai PNS di lingkungan BPK dan berharap seluruh PNS dapat memegang teguh sumpah yang telah diucapkan sehingga visi dan misi BPK dapat tercapai.

Setelah pengambilan sumpah selesai dilaksanakan, acara dilanjutkan dengan pemberian ucapan selamat dan ramah tamah Bersama seluruh pegawai BPK Perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan.

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of