Proyek Jembatan Bakal Molor Lagi
Dinas Bina Marga Kotabaru Batal Lakukan Lelang
Masyarakat Bumi Saijaan khususnya, Kabupaten Kotabaru sepertinya harus banyak bersabar. Itu menyusul tidak adanya kepastian progres penyelesaian proyek pembangunan jembatan Pulaulaut. Ketidakseriusan pemerintah menyelesaikan rencana pembangunan akses penghubung Pulaulaut dengan daratan Kalimantan, lelang rencana pekerjaan tahun ini dibatalkan. Ironis, pembatalan rencana pekerjaan lanjutan padahal Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air sebelumnya sudah dilelangkan di unit layanan pengadaan (ULP)
Kepala Bagian Pengadaan Barang dan Jasa, Sekretariat Daerah (Setda) Kotabaru H Rahmat Nurdin, kepada banjarmasinpost.co.id membenarkan pembatalan lelang proyek pekerjaan lanjutan jembatan Pulaulaut. Menurut Rahmat, pembatalan pekerjaan proyek lanjutan senilai lebih kurang Rp 53 miliar tersebut atas permintaan Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air. Permintaan pembatalan disampaikan melalui surat oleh Bina Marga dan Sumber Daya Air, kata Rahmat, dengan alasan tidak tercapainya target anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) 2018.
Leave a Reply