Catatan Berita: Disdik Kotabaru Sosialisasikan Penggunaan DAK

Disdik Kotabaru Sosialisasikan Penggunaan DAK

Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Kotabaru sosialisasikan pelaksanaan penggunaan Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik[i] Bidang Pendidikan Tahun Anggaran 2019.

Plt Kepala Disdik Kotabaru Selamat Riyadi mengatakan, spsialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para penerima DAK, bahwa kegiatan DAK tersebut sangat strategis.

Untuk tahun 2019 ini, ada sekitra 43 sekolah mulai dari TK, SD dan SLTP yang mendapatkan dana DAK dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia dengan jumlah total anggaran kurang lebih Rp 11 miliar.

[i] Dana Alokasi Khusus Fisik (DAK Fisik) adalah dana yang dialokasikan dalam APBN kepada Daerah Tertentu dengan tujuan untuk membantu mendanai kegiatan khusus fisik yang merupakan urusan daerah dan sesuai dengan prioritas nasional (Perpres Nomor 123 Tahun 2016).

Selengkapnya

Leave a Reply

avatar
  Subscribe  
Notify of