Gubernur Kalimantan Selatan Sahbirin Noor turun langsung ke berbagai lokasi di Banjarmasin untuk membagikan paket sembako kepada masyarakat terdampak pandemi COVID-19.
Menurut Gubernur Sahbirin di Banjarmasin, Kamis, pembagian sembako yang telah dilakukan sejak beberapa hari ini diharapkan mampu meringankan beban warga selama menghadapi musibah COVID-19.
Sasaran pembagian sembako antara lain diberikan kepada masyarakat yang bekerja di sektor informal yang terpaksa tetap ke jalan untuk mencari nafkah walaupun ada wabah corona.
Menyusuri berbagai sudut kota Banjarmasin, Paman Birin sebutan untuk Gubernur Kalsel, singgah dan turun langsung memberikan sembako.
Mulai dari pemulung, tukang becak, ojek, pedagang keliling dan pekerja informal lainnya menerima bantuan langsung Paman Birin yang menggunakan dana pribadi.
Leave a Reply